topic HTTP feedback failed in Communities of Interest

Friday, April 27, 2012

MEMAKSIMALKAN FASILITAS PHOTOSHOP

A. ANIMASI TULISAN BERGERAK
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Buatlah sebuah file baru dengan Photoshop dengan ukuran 468 x 60 pixel; 72 dpi; RGB; content=white.
2. Buatlah sebuah tulisan dengan menggunakan Type tools pada Photoshop.


3. Pilih menu Window > Animation
4. Akan Anda dapati sebuah palet panjang di sebelah bawah, Jika perlu, perlebar tampilan palet ini dengan melakukan klik dan geser pada sudut kanan bawah palet tersebut.
5. Geser tulisan hingga ke sebelah kiri luar dari background yang putih, hingga seluruh tulisan tidak nampak.

6. Klik icon Duplicate current frame.

7. Sekarang ada 2 frame pada palet Animation. Pastikan yang terpilih sekarang adalah frame kedua. Geser lagi tulisan hingga sisi kanan luar dari background.

8. Klik icon Tweens animation frames.

Tujuan penggunaan Tween ini adalah untuk mempermudah pembuatan frame-frame animasi. Tween akan menambahkan frame secara otomatis berdasarkan perbedaan posisi, ukuran, tranparansi, dan efek pada obyek.
Kemudian akan muncul kotak dialog baru, seperti gambar tutorial berikut ini.

Pada kotak dialog ini, kita bisa mengatur:
• Tween with: digunakan untuk memilih frame mana yang akan kita gunakan sebagai dasar animasi berdasarkan frame yang aktif. Karena kita aktif pada frame kedua, maka yang tepat adalah Previous Frame.
• Frame to Add: digunakan untuk memilih jumlah frame yang akan ditambahkan. Semakin banyak jumlah frame, animasi akan semakin nampak halus, tetapi ukuran file hasil jadinya akan semakin besar.
• Layers: digunakan untuk memilih animasi pada antara semua layer, atau hanya pada layer yang aktif saja.
• Parameters: digunakan untuk memilih jenis perubahan obyek yang digunakan sebagai dasar animasi
9. Klik icon Plays/stops animation.

Animasi sudah jadi. Jika Anda menginginkan pengaturan kecepatan animasi, bisa Anda pilih dari tulisan 0 sec disebelah bawah frame.

Jika pengaturan kecepatan ini akan dilakukan pada banyak frame sekaligus, maka klik sebuah frame, kemudian tekan dan tekan tombol Shift, lalu klik frame yang lain. Bisa juga dengan Ctrl + klik frame yang lain. Setelah terpilih banyak frame sekaligus, baru ubah kecepatannya. Pengubahan kecepatan animasi akan berlaku pada semua frame yang terpilih.
Untuk menyimpan hasil animasi, pilihlah menu File > Save for Web & devices pada Photoshop CS3. Pastikan format file yang dipilih adalah gif.





B. MENYESUAIKAN WARNA ANTARA DUA OBJEK
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Buka gambar yang akan disesuaikan, dalam latihan ini saya menggunakan gambar red moon desert.jpg
2. Buka gambar kedua , dalam latihan ini saya menggunakan gambar radiance.jpg

3. Pastikan gambar radiance.jpg yang aktif
4. Pilih quick selection tool pada tool box

5. Klik bagian gambar yang akan dijadikan sample
6. Klik menu select  pilih save selection

7. Ketik nama sample gambarnya, dalam latihan ini namanya adalah pasir
8. Aktifkan gambar pertama yaitu red moon desert.jpg
9. Klik menu select  pilih load selection

10. Klik OK
11. Hilangkan garis seleksi menggunakan menu select pilih desect
12. Lakukan seleksi area / bagian dari gambar satu yang akan disesuaikan dengan polygonal lasio tool
13. Klik menu image  pilih adjustment  pilih match color

14. Klik Ok
15. Untuk menghilangkan garis seleksi, klik select  desect








C. PENGGABUNGAN GAMBAR DENGAN LAYER MASK
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Bukalah sebuah gambar dengan Photoshop (File > Open).
2. Pastikan bahwa merupakan sebuah layer yang tidak terkunci (bukan layer Background). Misalnya seperti pada gambar dibawah ini.

Lihat pada palet layer, jika di sebelah kanan dari nama layer nampak gambar gembok / kunci, berarti layer itu dalam kondisi terkunci (biasanya selalu ada pada layer background).

Untuk menghilangkan gambar kunci tersebut, caranya dengan melakukan klik 2 kali pada nama layernya. Kemudian klik OK pada kotak dialog yang muncul. Secara default, nama layernya akan berubah menjadi layer 0 (bisa juga namanya Anda ganti sendiri).


3. Kita akan membuat penggabungan gambar, maka pastikan dalam file yang sedang Anda kerjakan ada dua buah layer gambar. Jika baru ada satu gambar? Ya buka dulu gambar lain, kemudian masukkan ke file yang kita kerjakan dengan move tool.
4. Pilih layer yang posisinya di atas, kemudian klik icon Add Layer Mask ( letaknya di sebelah bawah pada palet layer).


5. Pilih Gradient tool di toolbox Photoshop. Kemudian di Option bar, pilih warna gradasi hitam putih.


6. Klik dan geser pointer gradient tool tadi pada gambar Anda. Jika hasilnya kurang sesuai, ulangi lagi langkah klik dan gesernya. Tidak perlu di-undo dulu, karena langkah pembuatan warna gradasi ini akan langsung menimpa langkah sebelumnya.


Mudah kan. Variasikan juga dengan arah gradasi yang berlawanan. Jika tadi membuat gradasi dari kiri ke kanan, coba sekarang dari kanan ke kiri. Hasilnya adalah bentuk transparan yang berbeda.

Pada option bar, selain gradasi mode Linear, ada juga bentuk Radial, Angle, Reflected, dan Diamond. Bentuk-bentuk ini bisa digunakan untuk membuat variasi gradasi yang lainnya.








D. CREATE CLIPPING MASK
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
Bukalah sebuah file foto / gambar, atau buatlah sebuah file baru. Ukuran file bisa disesuaikan dengan keinginan Anda.

Tujuan langkah ini adalah agar kita mempunyai sebuah file yang digunakan untuk mengetik.
Langkah 2
Pada file tersebut (langkah ke-1), buatlah sebuah tulisan dengan menggunakan type tools. Usahakan untuk memilih jenis huruf yang tebal. Misalnya Arial Black, Impact.

Langkah 3
Bukalah file foto / gambar yang akan dimasukkan ke dalam tulisan. Jika file tersebut sudah dibuka, geserlah file tersebut kedalam file tulisan dengan menggunakan Move tool.

Langkah 4
Pastikan urutan layer seperti gambar berikut ini:

Layer foto diatas sendiri, kemudian layer tulisan dibawahnya.
Jika posisi layer sudah benar, pastikan layer yang aktif adalah layer foto.
kemudian pilih menu Layer > Create Clipping Mask (Ctrl + Alt + G)
Foto sudah masuk kedalam tulisan. Jika perlu, bisa Anda tambahkan Layer style misalnya Bevel and Emboss atau Drop Shadow.
Berikut ini adalah gambar dari tutorial photoshop ini yang sudah jadi.





E. MEMBUAT EFEK BAYANGAN
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Buat dokumen dengan ukuran 300 px dan 350 px, resolusi 75 px, RGB color dan background contents white
2. Buat lingkaran dengan warna merah metalic, pergunakan efek inner glow ( blend mode = multiply, opacity 39% warna = balck dan size 139 %)
3. Duplikat layer menjadi 2 ( klik kanan pada layer dan pilih duplicate layer)
4. Pada layer copy, atur opacity menjadi 15%
5. Aktifkan kembali layer 1
6. Seleksi bagian atas lingkaran menggunakan elliptical marquee tool
7. Copy bagain yang terseleksi ke layer baru
8. Hilangkan ¾ bagian lingkaran pada layer satu dari atas. Pilih rectangular tool dan mode pilih clear. Hasil seperti gambar berikut


9. Buat layer baru
10. Buatlah lingkaran lonjong dan letakkan di perotongan warna terang dan gelap yang bawah. Warna lingkaran merah metallic

11. Tambahkan layer baru lagi
12. Buat lingkaran lonjong dengan ukuran lebih kecil dari lingkaran lonjong yang pertama. Tambahkan efek satin ( blend mode = multiply, opacity 40%, angle = 36)

13. Tambahkan gambar untuk di dalam kaca dan contoh hasil akhir seperti gambar berikut

14. Dan ini layer-layer yang digunakan




15. Membuat efek pantulan banyangan di kaca, langkah-langkahnya :
16. menggabungkan semua layer dengan cara sorot semua layer dan pilih menu layer  merge layer, kecuali layer background
17. duplikat layer hasil marge, sehingga ada tiga layer termasuk layer background
18. geser layer copy sehingga tersusun dua gambar atas dan bawah
19. pada gambar bawah, tampilkan show transform control (garis putus-putus)
20. klik pada garis putusputus dan klik kanan pili flip vertical, sehingga gambar terbalik.
21. Hasil akhir seperti gambar berikut

No comments:

Post a Comment